Ingin Analisa Forex Yang Tepat? Berikut Cara Sederhananya

Ekonomiupri.id – Kalian yang ingin bermain trading forex dengan mudah dan lancar, sebaiknya terlebih dahulu mengenal lebih dalam mengenai forex ini. Berikut cara analisa forex yang tepat untuk kalian ketahui.

Untuk trading forex ini sendiri biasanya dilakukan dengan online oleh para trader (pelaku dalam kegiatan trading).

Di artikel ini sendiri kalian akan mengetahui lebih dalam tentang analisa forex yang tepat untuk pemula maupun profesional.

Sekilas Tentang Forex

Analisa Forex Yang Tepat

Forex atau singkatan dari Foreign Exchange yang bisa diartikan sebagai transaksi mata uang asing (Valuta asing), untuk forex sendiri sangat berhubungan dengan dunia trading.

Jadi, jika kalian ingin lebih mengetahui maksudnya yaitu trading forex merupakan produk dari investasi yang menjalankan aktivitas jual-beli mata uang asing dengan menawarkan keuntungan yang menarik.

Persiapan Untuk Melakukan Trading Forex

Persiapan Untuk Melakukan Trading Forex

Sebelum kalian mengetahui proses analisa forex, sebaiknya terlebih dahulu mengetahui persiapan untuk melakukan trading forex.

Berikut ini ada beberapa langkah yang harus kalian lakukan dalam trading forex :

  • Pilih broker forex (perantara investor dan pedagang efek) yang bisa dipercaya dan terbaik.
  • Buka akun demo yang kalian gunakan untuk trading.
  • Tidak lupa untuk mengunduh dan memasang software yang ingin kalian gunakan.
  • Melakukan analisa pasar.

Setelah kalian mengetahui langkah-langkah yang harus dipersiapakan untuk trading sebelum melakukan analisa yang tepat.

Maka berikut ini cara analisa forex yang tepat supaya mendapatkan keuntungan berlimpah.

Cara Menganalisa Forex Dengan Tepat

Cara Menganalisa Forex Dengan Tepat

1. Buka Grafik Fair Forex

Setelah kalian memasang software trading forex di perangkat yang ingn digunakan, kebanyakan orang menggunakan metatrader software-nya. Dengan menggunakan-nya maka grafik fair EURUSD (Euro-Dollar) bisa kalian lihat.

Jadi apabila bisa dilihat, maka langsung saja analisa di grafik fair atau pilih fair forex lainnya. Kalian juga bisa mengawali trading fair mayor seperti EURUSD, USDYAP, USDJPY, dan masih banyak lagi.

2. Pilih Time Frame Untuk Trading

Kalian harus memperhatikan simbol fair dan time frame yang ada di atas grafik, disitu akan menampilkan time frame daily 1 menit, minggu dan bulan. Dan time frame in bisa diubah-ubah melalui rentang periode di fitur bidang grafik.

3. Rajin Memperhatikan Trend Yang Sedang Berlangsung Atau Ramai

Ada macam-macam trend di forex, seperti harga bergerak naik (bullish), harga bergerak turun (bearish), dan juga harga bergerak naik-turun 000terbatas (sideways).

Kalian juga bisa memperhatikan bidang grafik paling kiri, selanjutnya buat garis penghubung antar puncak dan lembah pada pergerakan harga baik yang sudah berjalan atau masih mau berjalan.

4. Memasang Indikator Teknikal

Tujuan dari memasang indikator teknikal ini yaitu supaya lebih mudah mendapatkan sinyal saat melakukan trading.

Serta kalian prediksikan ke mana arah pergerakan harga setelah memasang indikator tersebut.

5. Membaca Sinyal Dari Indikator Teknikal

Apabila indikator telah kalian pasang, maka kalian bisa menarik kesimpulan pergerakan harga apakah akan terus naik atau pun turun dan begitu juga sebaliknya.

Demikian penjelasan singkat mengenai Ingin Analisa Forex Dengan Tepat? Berikut Cara Sederhananya. Semoga bermanfaat untuk kalian yang ingin mengetahui langkah awal untuk menganalisa trading forex.

/* */